Irwan GM on Farm, PTPN 1 Regional 2 Sediakan 3 Juta Bibit Pohon Teh Untuk Pangalengan

Iklan Semua Halaman

.

Irwan GM on Farm, PTPN 1 Regional 2 Sediakan 3 Juta Bibit Pohon Teh Untuk Pangalengan

Staff Redaksi Media DPR
Selasa, 22 April 2025

 

 

KABUPATEN BANDUNG | MEDIA - DPR.COM, PTPN 1 Regional 2 Kebun Malabar kembali menanam pohon di lahan yang sebelumnya di okupasi oleh oknum tak bertanggung jawab. 


Upaya ini dilakukan untuk menghijaukan kembali lahan perkebunan dan mengembalikannya ke fungsi awal sebagai lahan perkebunan teh.


"Pada dasarnya kami dari pihak PTPN ingin menghijaukan kembali lahan-lahan kami yang kemarin di garap secara liar oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab," ujar Irwan selaku GM on Farm, PTPN 1 Regional 2 di acara penghijauan di blok Pahlawan, Afdeling Kertamanah, Kebun Malabar tepatnya pada hari Senin (21/04/2025).


"Mereka membabad pohon teh kami tanpa pandang bulu, meskipun kami sudah melakukan piket dan melaporkan kejadian ini ke pihak kepolisian. Saat ini proses hukum sedang berjalan," tambah Irwan.


Penanaman pohon hari ini dilakukan di lahan yang sudah terlihat gersang, yang hampir 100% ditanami sayuran.


PTPN berencana menanam kayu-kayuan sebagai langkah awal dan sedang mempersiapkan kurang lebih 3 juta bibit pohon teh untuk ditanam kembali di wilayah Pangalengan.


"Ini mencapai kurang lebih 80 hektar yang asalnya tanaman teh.  Sebenarnya kita bisa saja mengarahkan massa,  karena ada ratusan sampai ribuan karyawan yang merasa dirugikan akibat okupasi ini. 


Namun,  kita harus bidik oknum-oknum yang berada di belakang kegiatan okupasi ini.  Kebanyakan aksi mereka dilakukan di malam hingga dini hari," jelas Irwan.


PTPN berharap setelah tanaman kembali tumbuh, seluruh elemen, mulai dari karyawan hingga masyarakat, ikut menjaga kelestarian lingkungan di Pangalengan.  


"Kerusakan lingkungan ini merugikan seluruh masyarakat Pangalengan, mulai dari ketersediaan air hingga  masalah longsor," ujar Irwan.


"Kita coba kembalikan pemahaman kepada masyarakat bahwa lingkungan ini harus kita jaga bersama. Hal ini sejalan juga dengan program Gubernur Jabar untuk menghijaukan kembali atau melestarikan lingkungan," tambah Irwan.


PTPN  juga tengah mengevaluasi program KSO (Kerjasama Operasi)  yang telah habis masa kerjasamanya dan berencana untuk mengambil alih kembali pengelolaan lahan tersebut. 


Bibit teh dan kayu-kayuan sudah dipersiapkan untuk ditanam kembali di lahan-lahan yang dulunya ditanami teh, pungkas Irwan.

(Ayi Supriatna)

close