KABUPATEN BANDUNG | MEDIA - DPR.COM. Pemdes bersama Warga Desa Lamajang, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat.
Bersuka cita yang mendalam karena mendapatkan aspirasi pembangunan P3 TGAI (Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi).
Dengan nama peningkatan jaringan irigasi yang berlokasi di Cadas gantung Desa Lamajang yang telah lama dinanti-nantikan akhirnya kini sedang dalam proses pengerjaan.
Pembangunan yang dibiayai oleh APBN tahun anggaran 2024 dengan total dana Rp 195.000.000,- dan dikerjakan secara swakelola oleh Kelompok Tani PT 3 A Sugih Mukti yang di ketuai oleh Tata.
" Untuk itu Kami ucapkan terima kasih kepada Kementerian PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) dan Iis Rosyita Dewi dari Fraksi Gerindra DPR RI dan Fasilitator Erwin Darmawan, ungkap ketua kelompok tani PT 3 A Sugih Mukti Tata pada hari Jumat (01/11/2024).
Kami juga atas nama warga Desa Lamajang sangat berterima kasih atas perhatian dan respon cepat DPR RI terhadap aspirasi masyarakat.
Hal ini menunjukkan bahwa suara rakyat benar-benar didengarkan dan dipertimbangkan," ujar Tata.
Tata juga menambahkan bahwa respon positif DPR RI ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi masyarakat untuk terus aktif menyampaikan aspirasi dan berpartisipasi dalam pembangunan, tambahnya.
"Kerja sama yang baik antara masyarakat, pemerintah Desa, dan DPR RI dapat terus terjalin untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat di Desa Lamajang, itulah yang di harapkan" pungkas Tata. (Ayi Supriatna)