KPU Sibolga Terima Paslon Romantis Jadi Pendaftar Terakhir

Iklan Semua Halaman

.

KPU Sibolga Terima Paslon Romantis Jadi Pendaftar Terakhir

Staff Redaksi Banten
Jumat, 30 Agustus 2024
Keterangan Photo: KPU Sibolga didamping Bawaslu pada sesi perkenalan paslon, Kamis (29/8/2024) malam.



SIBOLGA | MEDIA-DPR.COM. Hari ketiga sejak dibuka pendaftaran bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sibolga, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menerima tiga paslon yang mendaftar.


Pada penutupan pendaftaran, paslon ketiga, Robinsar Sinaga, SE, Ak, CA bersama Mukhlis Suhada Siambaton, S.Pi (Romantis) datangi Rumah Pintar KPU Sibolga pada Kamis (29/8/2024) pukul 22.00 WIB.


Hadir bersama ratusan simpatisannya dengan nuansa kuning, romantis resmi berlayar menggunakan perahu Partai Golkar. 


Diketahui pada pemilihan legislatif 14 Februari 2024 lalu, Partai Golongan Karya ini memperoleh 4 kursi di DPRD Kota Sibolga. 


Dalam keterangan persnya, Robinsar Sinaga menjelaskan bahwa semua persyaratan sebagai kelengkapan oleh KPU telah mereka serahkan. 


"Untuk semua berkas telah kita lengkapi dan diterima oleh KPU Sibolga," ujarnya.


Di hadapan ratusan tim dan pendukung Romantis, Robinsar menjelaskan bahwa kedatangan pasangan ini pada malam hari ke KPU dikarenakan adanya urusan internal yakni permasalahan dokumen yang harus dilengkapi.


Ditanya soal motivasinya maju sebagai cakada, Robinsar mengatakan niatnya untuk membangun kampung kelahirannya ini lebih maju. 


"Ada pun wakil saya adalah Mukhlis asli putra Sibolga dan kami sepakat akan menjadi kan Sibolga ke arah lebih baik lagi," ucapnya.


Senada dengan Robinsar, calon Wakil Walikota Sibolga dari pasangan Romantis ini, Mukhlis juga mengucapkan terimakasih banyak pada KPU, Bawaslu, Kader Golkar dan seluruh pendukung Romantis yang hadir.


Selanjutnya, Ketua KPU Sibolga, Afwan Nasution menyerahkan dokumen rekomendasi untuk tes kesehatan tujuan Rumah Sakit Adam Malik Medan kepada pasangan ini yang diakhiri dengan sesi photo bersama pada pukul 22.33 WIB. (Rossy Hutabarat)

close