Polres Metro Depok Gelar Baksos dan Bedah Rumah Peringati HUT Bhayangkara ke-78

Iklan Semua Halaman

.

Polres Metro Depok Gelar Baksos dan Bedah Rumah Peringati HUT Bhayangkara ke-78

Staff Redaksi Banten
Rabu, 26 Juni 2024


DEPOK  | MEDIA DPR-COM. Polres Metro Depok, menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos),juga bedah rumah, dan bakti religi di wilayah kerjanya memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangkara, yang dilaksanakan peresmian bedah rumah salah satu purnawirawan anggota polri di Kecamatan Cipayung.


Kapolres Metro Depok, Kombes Pol. Arya Perdana, S.H., S.I.K., M.Si, di dampingi Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol. Karyoto,para istrinya,dan Dandim Depok, program Bedah Rumah ini merupakan upaya Polda Metro Jaya melalui Polres Metro Depok untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga purnawirawan anggota kepolisian yang bertugas di wilayah tersebut," kata Arya, kepada dpr-com Selasa (25/6/2024). 


Menurut Arya,kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mempererat hubungan antara Polri, keluarga Purnawirawan dan warga. 


Sejalan dengan tema HUT ke-78 Bhayangkara, yaitu Polri Presisi Mendukung percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas, Polres Metro Depok juga membagikan ribuan paket Sembako, membersihkan rumah-rumah ibadah, dan membersihkan lingkungan dari sampah," tutur Arya


Program ini juga bertujuan untuk mendukung kebijakan, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, dalam memperbaiki fasilitas dan infrastruktur yang digunakan oleh personel kepolisian serta keluarganya.


"Alhamdulillah tahun ini kami bisa membagikan lebih dari 2.000 baksos, bedah rumah dua titik di Cipayung dan Bojong Gede, membersihkan masjid dan gereja, pembersihan sampah di seluruh jajaran Polres Metro Depok," jelas Arya


Arya mengatakan, melalui aksi-aksi yang telah dilakukan tersebut kedekatan antara Polri dan masyarakat kian erat ke depannya. Kegiatan ini menjadi wujud nyata dari sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang lebih baik dan harmonis.


"Kami berharap Polri semakin dipercaya, dicintai, dekat, dan kolaborasi terus dengan masyarakat, Polri juga semakin presisi," ucap Arya. (Suyanto)

close