Komunitas Game Online Perlu Wadah, Helmy Halim Siap Perjuangkan

Iklan Semua Halaman

.

Komunitas Game Online Perlu Wadah, Helmy Halim Siap Perjuangkan

Staff Redaksi Banten
Minggu, 26 Mei 2024


TANGERANG  | MEDIA-DPR.COM. Helmy Halim bakal calon Walikota Tangerang menghadiri Turnament e Sport Free Fire Nusantara Tangerang di salah satu restoran cepat saji di Jalan Kisamaun Tangerang, Sabtu (25/5/2024).


Usai acara Helmy Halim mengatakan, turnament game online perlu mendapatkan dukungan dari orang tua, sebab game online saat ini sudah menjadi bagian dari olahraga.


"Para orang tua perlu support, game online saat ini sudah menjadi olahraga," kata Helmy Halim.


Menurut Helmy Halim, seiring dengan banyaknya komunitas game online, pemerintah wajib hadir untuk mensupport dan memfasilitasi dengan baik.


"Game Online sudah ada turnament, hingga tinkat i nternasioal, artinya para gamer sudah bagian dari atlit yg perlu dapat dukungan pemerintah pusat dan daerah," tegas Helmy.


Sedangan Fandi, Ketua IESPA Kota Tangerang mengatakan, turnament Free Fire Nusantara Series ini digelar di Kota Tangerang dan peserta nya ada sekitar 750 gamer se-Tangerang Raya.


"Ini turnament game online bekerja sama dengan komunitas game Free Fire dan responnya cukup besar," katanya.


Dalam acara tersebut dihadiri juga Plt Ketua KORMI Kota Tangerang, Anjarmara Bahar. (*)

close