JAKARTA | MEDIA-DPR.COM, Danpuslat Kodiklatau Marsma TNI Azhar Aditama, S.Sos., M.M., M.Han didampingi Kadispenau Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah, S.Sos. yang dalam hal ini selaku Dirlat latihan operasi informasi, berkesempatan melakukan peninjauan fasilitas latihan operasi informasi sekaligus sebagai posko Kolat, di Dispen TNI AU, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (29/09/2021).
Sebelum melaksanakan peninjauan latihan operasi informasi di Dispenau, Kadispenau sebagai Dirlat menerima Danpuslat Kodiklatau diruang kerja Kadispenau.
Kemudian, Danpuslat Kodiklatau beserta Kadispenau melaksanakan peninjauan, dan berkesempatan menerima penjelasan dari staf Kolat latihan operasi informasi 2021 Letkol Pnb Ali Sudibyo, S.H.
Dalam kesempatan tersebut Danpuslat Kodiklatau, menyampaikan, apresiasi yang tinggi kepada Kolat dan pelaku Satgas Info 2021, Small but Effective.
Ditempat yang sama Letkol Pnb Ali Sudibyo, S.H., menyampaikan, bahwa latihan operasi informasi yang diselenggarakan ini, dimulai dari tanggal 27 September - 1 Oktober 2021.
"Diruangan Kolat ini, diwakili oleh Wasdal dari masing-masing unsur yang terdiri dari Intelijen, Komlek, Infolahta, Psikologi, dan Penerangan," ujar Letkol Pnb Ali Sudibyo.
Lanjut Ali Sudibyo, menjelaskan, kegiatan operasi informasi diawali dengan penataran pelaku oleh Kolat, penjelasan PPKM tingkat Satgas, dan pelatihan media dan sistem bagi pelaku.
"Kami berharap seluruh peserta latihan dapat serius melaksanakan kegiatan latihan operasi informasi ini, dengan harapan, dimasa mendatang terdapat penyempurnaan dari produk yang telah dibuat saat ini," ucap Ali Sudibyo.
Hadir pada kegiatan tersebut, para Kolat, Wasdal masing-masing unsur, serta para pelaku dari masing-masing Satgas, secara telekonferensi dari Koopsau I, dan Koopsau II. (AS)