SERANG BANTEN | MEDIA-DPR.COM, Universitas Sutomo (Unsut) yang kini menjadi bagian Universitas Pamulang (Unpam) Grup bekerjsama dengan Forum Silaturahmi Pondok Pesantren (FSPP) selenggarakan silaturahmi dan seminar pendidikan.
Adapun peserta dalam acara silaturahmi dan seminar kali ini adalah para kiyai dan ustad pimpinan pondok pesantren yang berada di sekitar wilayah Lebak, Pandeglang dan Serang Raya.
Adapun acara kegiatan tersebut diselanggarakan pada tanggal 7-8 April 2021. Hadir pula beberapa narasumber pada acara seminar tersebut yaitu Ketua Yayasan Sasmita Jaya Dr. (HC). Darsono dan Rektor Universitas Sutomo Dr. E. Nurzaman, M.Si., sedangkan dari tuan rumah (FSPP) narasumber terdiri dari KH. Drs, Sulamiman Effendi, M.Pd.I (wilayah Lebak), KH. Drs. Anang Azhari Alie, M.Pd.I (wilayah Pandeglang), Dr.H. Fadlullah, S.Ag., M.Ag dan KH. Drs. Mahmudi, M.Si (wilayah Serang Raya dan Cilegon).
Acara dimulai dengan pembukaan, pembacaan ayat suci Al Qur'an, sambutan Ketua FSPP masing-masing wilayah, paparan tentang pemerataan pendidikan yang berkeadilan dan manajemen mutu dan pemerataan pendidikan yang berkeadilan, tanya jawab, penutup doa dan ramah tamah. Seluruh rangkaian tersebut juga menggunakan Protokol Kesehatan seperti memakai masker, hand sanitizer dan duduk berjarak.
Pada kesempatan tersebut Dr. Fadlullah, S.Ag., M.Si menyampaikan seminar dan gerakan silaturahmi ini bukan hanya sekedar wacana saja, namun benar-benar diaplikasikan.
“Bidang pendidikan FSPP menjalin kerjasama untuk menjalankan seminar ini, harapannya tidak hanya dalam wacana, namun juga dalam bentuk aplikasi, karena FSPP merupakan gerakaan silaturahmi dan sosial. Mudah-mudahan kerjasama ini menjadi sarana untuk membangun negara dan bangsa yang kita cintai. FSPP memiliki kesamaan visi, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa, bagaimana masyarakat di desa berkembang tumbuh dan berkembang bersama-sama untuk kebangsaan dan kenegaraan. Mudah-mudahan ada MoU tindak lanjut setelah seminar ini. Santri-santri menjadi sarjana dan kembali lagi ke pondok pesantren," paparnya
Salah satu narasumber, KH. Drs, Sulamiman Effendi, M.Pd.I menyampaikan ada kesamaan visi misi antara Yayasan Sasmita Jaya dan Universitas Sutomo dengan pengelolaan pondok pesantren. Untuk itu mudah-mudahan bisa diintegrasikan.
“Mudah-mudahan silaturahim dengan Universitas Sutomo dan Universitas Pamulang ini ada poin yang bisa diintegrasikan," kata Sulaiman.
Sementara itu, Ketua Yayasan Sasmita Jaya Grup Dr. Hc. H. Darsono menyampaikan bahwa tujuan didirikannya Universitas Sutomo adalah untuk membantu masyarakat yang tidak mampu untuk bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
“Barangkali ini sama dengan pak kiyai banyak dari rakyat kita yang secara ekonomi secara terbatas. Universitas Sutomo hadir untuk mereka yang terbatas secara ekonomi bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi," tutur Darsono.
Sementara itu, Rektor Universitas Sutomo Dr. H. E. Nurzaman, M.Si menyampaikan FSPP merupakan mitra Universitas Sutomo dalam mencerdaskan umat.
“FSPP bagi kami mitra, insyaAllah kita akan bersama-sama mencerdaskan umat. Kehadiran kami sesuai dengan ketua Yayasan, kami siap bekerjasama dengan pesantren pesantren," ucap Nurzaman. (AS)